Foto Akad Nikah Faza dan Rifqi di Masjid Demak Jawa Tengah
Demak 31 Mei 2015, kami dari Crew Sungging Fotografi, jam 05.00 Pagi berangkat dari kabupaten Kudus menuju kota Demak. karena masih pagi, perjalanan kudus demak lancar. tidak sampai 30 menit kami sudah sampai di rumah calon pengantin wanita.
Sesampai Lokasi kami mempersiapkan peralatan fotografi kemudian kami meliput prepare pengantin putri yang saat itu sedang di Rias oleh Ibu Hj. Ratna "Najwa" Hidayati dari Sanggar Rias Success Semarang. Dengan Cekatan dan ketrampilan Ibu Hj. Ratna Najwa Hidayati Calon Pengantin dirias sehingga mbak Faza menjadi lebih cantik.
Pukul 07.30 WIB, Rombongan Calon Pengantin Putra datang di Rumah Calon Pengan Wanita untuk melakukan acara lamaran terlebih dahulu. Disambut oleh keluarga calon penganting wanita beserta panitya dan keluarga acara lamaran di mulai. Di awali sambutan dari wakil keluarga Pria dan di terima oleh wakil keluarga Wanita an di akhiri dengan Doa.
Sekitar Pukul 8.00 Rombongan Kedua mempelai beserta panitya dan keluarga menuju MASJID AGUNG DEMAK JAWA TENGAH. dengan di kawal oleh mobil PATWAL dari Polres Demak akhirnya calon mempelai berdua beserta rombongan sampai di Masjid Agung Demak.
Acara Pernikahan antara Mbak Faza dan Mas Rifqi Segera di mulai. Dengaa dihadiri para Undangan, Keluarga Kedua Mempelai acara di awali dnegan pembacaan Ayat Suci AL Qur'an. Dengan Hitmat para Hadirin semua mendengarkannya. Kemudian dilanjutkan dengan Khotbah Nikah. Setelah selesai khotbah nikah dilajutkan dengan acara Inti, Yaitu Ijab Qobul. Sebelum ijab qobul dilaksanakan, Calon mempelai pria menyerahkan mas kawin kepada orang tua calon mempelai wanita sebagai walinya.
Ijab Qobul yang di laksanakan langsung oleh walinya sendiri yaitu Bapak dari mbak Faza di terima Langsung pula oleh penganting pria Mas Rifqi. dengan Khusuk dan lancar acara Ijab Qobul Berjalan dengan Sukses.Denagn Disaksikan oleh para Saksi Nikah dan para Hadirin Semuanya, akad nikah tersebut dinyatakan SYAH menurut Agama Islam dan di Catat dalam KAU KAbupaten Demak. Alhamdulillah... Barokallah.Acar Akad Nikah Tersebut di akhiri dengan penanda tanganan Buuku nikah dan penyeragan buku nikah dari petugas pencatat nikah dari KAU kab Demak dan di Tutup dengan Doa penutup.
Ada sebuah acara yang BAGUS dari rangkain acara tersebut diatas, Yaitu setelah semuanya selesai pengantin berdua dan kedua orang tua dari pengantin pria dan pengantin wanita masuk kedalam masjid untuk melaksanakan SUJUD SYUKUR. di pandu oleh Wedding Organizer SUCCESS dari Semarang acara terlaksana dengan lancar dan Hikmat.
Semoga Akad Nikah Mbak Faza dan Mas Rifqi tergolong akad nikah yang Barokah di Ridhoi Allah SWT sehingga menjadi keluarga yang Sakinah Mawaddah Warohmah.
Rangkaian acara tersebut kami dokumentasikan dalam album wedding book. Bila anda membutuhkan Jasa Foto Pernikhan silahkan Hubungi Kami :
Sungging Fotografi
CP. Bahrul Ulum
Call/SMS/WA 0819 0180 9828
Pin 588FCA4A
Email : sunggingfotografi@gmail.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar